Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) Agustus 2022 sebesar 4,77 persen, turun sebesar 0,26 persen poin dibandingkan dengan Agustus 2021 - Badan Pusat Statistik Kota Pangkal Pinang

Repository Buletin Data Statistik (BUNDA's) dapat diakses di sini

Selamat Datang di Website BPS Kota Pangkal Pinang | Seluruh publikasi Badan Pusat Statistik Kota Pangkal Pinang dapat diunduh secara gratis melalui tautan ini | Untuk mendapatkan data, silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kota Pangkalpinang, Senin-Jumat pukul 08.00-15.30 WIB, atau melalui email ke bps1971@bps.go.id dengan subyek: Permintaan Data

Saat ini Publikasi Kota Pangkalpinang Dalam Angka 2024 sudah tersedia dan dapat diakses di sini

Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) Agustus 2022 sebesar 4,77 persen, turun sebesar 0,26 persen poin dibandingkan dengan Agustus 2021

Tanggal Rilis : 16 November 2022
Ukuran File : 0.88 MB

Abstraksi

  • Jumlah angkatan kerja pada Agustus 2022 sebanyak 767.603 orang, naik 28.986 orang dibanding Agustus 2021. Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK) naik sebesar 1,50 persen poin.
  • Penduduk yang bekerja sebanyak 730.972 orang, naik sebanyak 29.531 orang dari Agustus 2021. Lapangan pekerjaan yang mengalami peningkatan persentase terbesar adalah Sektor Pertambangan dan Penggalian (3,38 persen poin).
  • Sementara lapangan pekerjaan yang mengalami penurunan terbesar yaitu Sektor Pertanian, Kehutanan, dan Perikanan (1,66 persen poin). Sebanyak 362.786 orang (49,63 persen) bekerja pada kegiatan informal, turun 1,30 persen poin dibanding Agustus 2021.
  • Persentase setengah pengangguran dan pekerja paruh waktu mengalami penurunan, masing-masing sebesar 2,69 persen poin dan 2,22 persen poin  dibandingkan Agustus 2021.
  • Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) Agustus 2022 sebesar 4,77 persen, turun sebesar 0,26 persen poin dibandingkan dengan Agustus 2021.
  • Terdapat  6.056  orang (0,53 persen penduduk usia kerja)  yang terdampak COVID-19. Terdiri dari pengangguran karena COVID-19 (369 orang), Bukan Angkatan Kerja (BAK) karena  COVID-19 (1.486 orang), sementara tidak bekerja karena  COVID-19 (286 orang), dan penduduk bekerja yang mengalami pengurangan jam kerja karena COVID-19 (3.915 orang).
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kota Pangkalpinang (Statistics-Pangkalpinang City)Jl. Yos Sudarso

Telp (62-717) 422825

Faks (62-717) 422825

Mailbox : bps1971@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik