Tanggal Rilis | : | 14 Februari 2017 |
Ukuran File | : | 1.43 MB |
Abstraksi
A. PERKEMBANGAN PARIWISATA
· Jumlah tamu yang menginap pada hotel berbintang di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung pada bulan Desember 2016 tercatat sebanyak 30.083 orang. Jumlah ini naik sebesar 16,14 persen dibandingkan dengan jumlah tamu bulan sebelumnya yang sebanyak 25.903 orang (Tabel 1). kenaikan jumlah tamu terjadi pada tamu asing dan tamu domestik dengan kenaikan masing-masing sebesar 31,50 persen (109 orang) 15,93 persen (4.071 orang).
· Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel berbintang di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung pada Desember 2016 sebesar 47,02 persen (Tabel 2), naik signifikan 4,85 poin dibandingkan nilai TPK Desember 2016 sebesar 42,17 persen.
· TPK hotel berbintang tertinggi menurut kabupaten/kota pada Desember 2016 adalah di Kabupaten Belitung (63,36 persen), diikuti Kabupaten Bangka Tengah (54,42 persen) dan Kota Pangkalpinang (35,74 persen), sementara TPK Kab Bangka hanya 22,53 persen.
· Pada Desember 2016, rata-rata lama menginap tamu total keseluruhan pada hotel berbintang selama 2,11 hari, mengalami peningkatan bila dibanding bulan sebelumnya. Selama bulan desember, rata-rata lama menginap tamu asing (2,10 hari) lebih singkat 0,01 hari dibandingkan tamu Indonesia (2,11 hari).
B. PERKEMBANGAN TRANSPORTASI
· Jumlah penumpang angkutan laut antar pulau yang berangkat dari Provinsi Kepulauan Bangka Belitung pada Desember 2016 tercatat sebanyak 28,84 ribu orang, naik sebesar 234,46 persen dibanding November 2016 yang mencapai 8,62 ribu orang (Tabel 5). Apabila dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun sebelumnya (Jan-Desember 2015), jumlah penumpang turun signifikan sebesar 3,41 persen.
· Jumlah penumpang angkutan laut antar pulau yang datang di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung pada Desember 2016 tercatat sebanyak 29,18 ribu orang. Jumlah tersebut naik sebesar 227,70 persen dibanding bulan sebelumnya. Apabila dibandingkan periode yang sama tahun lalu (Jan-Desember 2015) arus penumpang yang datang mengalami kenaikan signifikan sebesar 3,61 persen.
· Volume barang yang dimuat di pelabuhan pada Desember 2016 sebanyak 646,25 ribu ton, naik sebesar 107,94 persen jika dibandingkan dengan bulan Desember 2016 yang sebanyak 310,79 ribu ton.
· Volume barang yang dibongkar selama bulan Desember 2016 sebanyak 450,40 ribu ton, naik sebesar 87,59 persen dibandingkan bulan sebelumnya yang mencapai 240,09 ribu ton.
· Jumlah penumpang angkutan udara yang berangkat dari Kepulauan Bangka Belitung pada Desember 2016 tercatat sebanyak 136,09 ribu orang, naik sebesar 29,97 persen dibandingkan dengan bulan sebelumnya yang mencapai 104,71 ribu orang.
Berita Resmi Statistik Terkait
Maret 2017, Tingkat Penghunian Kamar Hotel Naik 12,68 Poin
April 2018, Jumlah Tamu Menginap Naik 6,79%, Tingkat Penghunian Kamar Hotel 45,95%
Tingkat Penghunian Kamar Hotel Bintang Sebesar 24,85 Persen.
Oktober 2015, Tingkat Penghunian Kamar Hotel Mencapai 41,80%
Kepulauam Bangka Belitung Desember 2023, Tingkat Penghunian Kamar Hotel Bintang Sebesar 36,62 Persen.
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kota Pangkalpinang (Statistics-Pangkalpinang City)Jl. Yos Sudarso
Telp (62-717) 422825
Faks (62-717) 422825
Mailbox : bps1971@bps.go.id
Tentang Kami