Pelatihan Pembina Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) Tahun 2021 - Berita - Badan Pusat Statistik Kota Pangkal Pinang

Repository Buletin Data Statistik (BUNDA's) dapat diakses di sini

Selamat Datang di Website BPS Kota Pangkal Pinang | Seluruh publikasi Badan Pusat Statistik Kota Pangkal Pinang dapat diunduh secara gratis melalui tautan ini | Untuk mendapatkan data, silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kota Pangkalpinang, Senin-Jumat pukul 08.00-15.30 WIB, atau melalui email ke bps1971@bps.go.id dengan subyek: Permintaan Data

Saat ini Publikasi Kota Pangkalpinang Dalam Angka 2024 sudah tersedia dan dapat diakses di sini

Pelatihan Pembina Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) Tahun 2021

Pelatihan Pembina Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) Tahun 2021

3 Mei 2021 | Kegiatan Statistik Lainnya


Untuk dapat mempercepat pelaksanaan reformasi birokrasi seluruh K/L diminta untuk membuat quick wins baik yang bersifat mandatory maupun mandiri. Salah satu inovasi yang dilakukan BPS pada tahun 2021 ini adalah program Pembinaan Statistik Sektoral Desa Cinta Statistik (Desa Cantik). 

Program Desa Cantik ini merupakan bentuk tanggung jawab BPS dalam melakukan pembinaan statistik sektoral, sebagaimana tertuang dalam UU No. 16 Tahun 1997 tentang statistik. 

Pembinaan Desa Cantik merupakan sebuah program peningkatan kompetensi aparatur desa dalam pengelolaan dan pemanfaatan data, sehingga perencanaan pembangunan desa lebih tepat sasaran. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mencapai Quick Win BPS, yaitu edukasi data dan mengenalkan BPS dari level desa. Dalam pelatihan ini, para peserta berdiskusi dan mempraktekkan ilmu yang diperoleh untuk membina 100 desa sesuai tujuan dan target. Tentu saja dengan dukungan data yang lengkap di level desa akan membantu percepatan pembangunan desa.

Pelatihan Pembina Desa Cantik Angkatan Pertama telah dilaksanakan pada tanggal 26-30 April 2021 yang lalu, sedangkan angkatan Kedua ini akan berlagsung pada tanggal 3-7 Mei.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kota Pangkalpinang (Statistics-Pangkalpinang City)Jl. Yos Sudarso

Telp (62-717) 422825

Faks (62-717) 422825

Mailbox : bps1971@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik